Sunday, October 16, 2011

MENGENAL OLAHRAGA ATLETIK

MENGENAL OLAHRAGA ATLETIK

Atletik merupakan suatu cabang olahraga yang bisa dikatan sebagai olahraga yang tertua dalam peradaban kehidupan manusia sekaligus disebut sebagai ibu dari semua cabang olahraga karena dalam atletik terdapat gerakan yang mendasari/ melandasi gerakan-gerakan yang terdapat pada cabang olahraga lainnya.

Berdasarkan tempat pelaksanaan atletik terdiri dari dua bagian yaitu, pelaksanan di lintasan (treck) dan pelaksanaan di lapangan (field).

Dalam atletik terdapat beberapa nomor yang dipertandingkan yaitu, nomor lari, nomor lompat dan nomor lempar.

1. Nomor Lari

Pada nomor ini terdapat beberapa perlombaan yaitu :
a. Lari jarak pendek, yang terdiri dari lari dengan jarak 100 m, 200 m, 400 m
b. Lari jarak menengah, yang terdiri dari lari jarak 800 m, 1.500 m dan 3.000 m
c. Lari jarak jauh, yang terdiri dari lari jarak 5 km, 10 km dan 42, 195 km (maraton)
d. Lari gawang, yang terdiri dari lari dengan jarak 100 m dan 400 m
e. Lari estafet, yang terdiri dari lari dengan jarak 4 X 100 m 4 X 400 m

2. Nomor Lompat

Pada nomor ini terdapat beberapa perlombaan yaitu :
a. Loncat tinggi
b. Loncat galah
c. Lompat jauh
d. Lompat jangkit

3. Nomor Lempar

Pada nomor ini terdapat beberapa perlombaan yaitu :
a. Tolak peluru
b. Lempar martil
c. Lempar lembing
d. Lempar cakram

Selain perlombaaan-perlombaan yang telah disebutkan di atas ada beberapa pelombaan lain yang sering juga diperlombaakan, yaitu perlombaan campuran dan pelombaan khusus.

4. Perlombaan Campuran

Terdiri dari beberapa perlombaan yaitu :
a. Pancalomba
b. Saptalomba
c. Dasalomba

5. Perlombaan Khusus

Terdiri dari beberapa pelombaan :
a. Jalan cepat
b. Lari halang rintang
c. Lari lintas alam
d. Atletik kursi roda

No comments:

Post a Comment